Selasa, 24 Mei 2016

Memahami Istilah pada Produk Perawatan Kulit

Banyak sekali istilah produk perawatan kulit yang kita sendiri kadang kurang paham. Ini adalah beberapa diantaranya :

Alpha-Hydroxy Acids (AHAs)
Alpha-Hydroxy Acids disebut juga Asam Alphahydroxy (AHA) yang termasuk diantaranya adalah glycolic , lactic , citric acids dan tartarat. Sejak 20 tahun terakhir bahan-bahan tersebut memang telah populer pada produk perawatan kulit. Di pasaran pun banyak sekali produk perawatan kulit yang mengandung asam alphahydroxy ini.

Apa sajakah manfaat AHA ini? Produk kecantikan maupun produk perawatan kulit yang mengandung AHA berfungsi menghilangkan bintik-bintik usia , pigmentasi , bahkan kerutan halus.
Sedangkan efek sampingnya adalah iritasi ringan dan sensitivitas karena berjemur.

Gunakan produk perawatan kulit dengan konsentrasi AHA yang rendah untuk menghindari iritasi pada wajah. Biarkan kulit beradaptasi dengan mengaplikasikannya setiap hari namun tidak digunakan secara berlebihan.

Selain Alpha-Hidroxy Acids , istilah produk perawatan kulit lainnya adalah Beta-Hydroxy Acid ( Salicylic Acid) atau kita biasa menyebutnya asam salisilat yang berfungsi memperbaiki tekstur dan warna kulit , dan biasanya disertai pengelupasan. Tapi dibandingkan dengan AHA , asam salisilat tidak begitu mengiritasi. Namun hasil tidak jauh dengan AHA dalam hal meningkatkan tekstur dan warna kulit.

Namun hati-hati untuk yang memiliki riwayat alergi asam salisilat (biasanya terdapat dalam aspirin) , juga ibu hamil dan menyusui sebaiknya hindari bahan ini. Karena asam salisilat diserap kedalam aliran darah sehingga dapat menyebabkan reaksi alergi atau dermatitis kontak

Diantara banyak istilah produk perawatan kecantikan , Vitamin C tentu sudah sangat populer. Vitamin C berfungsi menyamarkan kerutan halus , keriput ataupun bekas luka. Vitamin C adalah antioksidan ampuh yang dapat meningkatkan produksi kolagen yang baik untuk kulit.

Nah yang satu ini bisa jadi juga tidak asing di telinga , istilah produk perawatan kecantikan , Kojic Acid. Kojic acid adalah penemuan baru untuk masalah pigmentasi. Efeknya seperti Hydroquinone tetapi lebih aman karena terbuat dari jamur yang efektif untuk.mencerahkan kulit.

Baiklah sepertinya perlu juga membahas istilah produk perawatan kecantikan dengan kandungan Hydroquinone. 
Produk ber-Hydroquinone memang terkenal dapat memutihkan kulit, menyamarkan hiperpigmentasi bahkan flek melasma.Namun untuk yang alergi Hydroquinone , bisa memggantinya dengan produk perawatan kulit yang memiliki kandungan Kojic Acid.
Wanita hamil sangat tidak dianjurkan menggunakan Hydroquinone. Dan perlu diingat , Hydroquinone juga tidak disarankan untuk digunakan dalam jangka panjang.

Itu dia beberapa istilah dalam produk perawatan kulit yang perlu juga kita pahami. Semoga bermanfaat.



Sumber terkait :
http://tabloidnova.com
fatheraskincare.blogspot.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar